Bagaimana Caranya Meningkatkan Manajemen Waktu dan Produktivitas Hidup?
Sahabat CerdasMulia, alhamdulillah kemarin pada waktu 1 November saya diberikan kesempatan berbagi tentang peningkatan manajemen waktu dan kehidupan kita. Saya diundang oleh Qodr, sebuah organisasi pemuda yang bervisi menghasilkan programmer muslim terbaik yang tersebar di Semarang, Jogjakarta, dan Pekalongan. Sesi yang diselenggarakan selama kurang lebih 1 jam ini juga ditambah dengan sesi tanya jawab di akhir dari peserta kelas online ini.
Di sesi ini, saya berbagi kepada kamu tentang:
- Mengapa kita harus memiliki hidup yang lebih produktif?
- Mengungkap 3 pengungkit produktivitas dan kemampuan manajemen waktu
- Sesi tanya jawab yang menarik.
Durasinya agak panjang, jadi silakan siapkan bandwidth dan niat belajar yang kuat karena butuh kesabaran, hehehe….
Semoga bermanfaat. Silakan SHARE, LIKE, dan COMMENT pada kotak komentar di bawah setelah kamu menyaksikan videonya.
